91 KPM BLT DD Masyarak Bukit Batu Terima Senilai Rp 900.000

91 KPM BLT DD Masyarak Bukit Batu Terima Senilai Rp 900.000
91 KPM BLT DD Masyarak Bukit Batu Terima Senilai Rp 900.000
Pemerintah Kampung Bukit Batu, Kecamatan kasui, Kabupaten Way Kanan telah memenuhi syarat dalam penyaluran kembali Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) di tahun 2022 pada tahap bulan Januari, Februari dan Maret yang Masing-masing KPM menerima bantuan sejumlah Rp. 300.000,-/Bulan yang bersumber dari Dana Desa tahun 2022, berlangsung di halaman rumah Kadus 5, Kampung Bukit Batu, Rabu (27/04/2022)   Kegiatan yang di hadiri sekcam kasui Hendra Gunawan, Kepala Kampung Bukit Batu Parianto, seluruh Aparat Kampung Bukit Batu, Bhabinkamtibmas, KPM dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, (Prokes) Anjuran dari Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan.   “Alhamdulillah hari ini kita kembali melanjutkan pembagian BLT kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 sebanyak 91 KPM, Adapun besarnya bantuan yang telah diterima langsung sebesar Rp. 900.000,00 per/KPM dan telah diserahkan secara tunai, Semoga dapat bermanfa’at dengan baik,” Ungkap Parianto Kepala Kampung Bukit Batu Sa’at diKonfirmasi oleh awak media.   Parianto menjelaskan bahwa penentuan penerima BLT didasarkan pada keluarga yang belum pernah menerima bantuan dari Pemerintah baik melalui PKH, BPNT, KKS, BST, Kartu Pra Kerja, maupun program bansos lainnya,”jelas nya   Di dimpat yang sama Hendra Gunawan selalu sekcam menyampaikan “Kriteria penerima tentunya ditetapkan agar memudahkan pendataan calon KPM agar tidak menerima bantuan ganda atau timpang tindih yang bersumber dari anggaran Pemerintah, sehingga dapat terjadi pemerataan penyaluran bantuan dalam masyarakat setempat sesuai mekanisme dan kreterianya, Semoga Bermanfa’at,” pungkasnya. (Deta Suryana/085377813111)