Masih Dalam Pandemi, HJB Ke-539 Gaungkan Semangat Bangkit Bersama

CIBINONG-Masih dalam masa pandemi Covid-19, Hari Jadi Bogor (HJB) ke-539 tahun 2021, Pemerintah Kabupaten Bogor menggaungkan semangat bangkit bersama, yakni dengan ajakan bagi seluruh lapisan masyarakat agar selalu solid dan bergotong-royong dalam rangka bangkit dari pandemi Covid-19. Hal ini dikatakan Kepala Bagian Kesra Kabupaten Bogor, Abdul Aziz saat berdialog di Radio Tegar Beriman (Teman) 95,3 FM, Diskominfo, Senin (31/6). “Makna bangkit bersama ini, kita mengakui bersama bahwa pandemi Covid-19 di Indonesia khususnya Kabupaten Bogor, kita rasakan bersama, baik pada aspek kesehatan maupun sosial, ekonomi, budaya, bahkan berkaitan dengan muamalah ibadah, ini berdampak cukup besar,” ujar Aziz. Aziz mengatakan, momen HJB ke-539 ini merupakan sesuatu yang tepat bilamana kita juga ikut membangun, membangkitkan secara bersama untuk senantiasa membangun semangat solidaritas sesama kita, baik saling menolong dalam hal kebaikan, berbagi rejeki, berbagi pengetahuan, berbagi pengalaman, dan apapun kebaikan untuk masyarakat. Mari kita saling bahu-membahu, bergotong royong dalam membangun Kabupaten Bogor, dan bangkit dari pandemi. “Sementara untuk kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HJB, sudah dilaksanakan sejak bulan April sampai akhir bulan Mei ini, bahkan sampai nanti saat hari-H nya. Beberapa kegiatan sifatnya lomba, dan ada beberapa kegiatan bersifat pembangunan,” kata Aziz. Aziz menambahkan, contoh diantaranya lomba festival film pendek dengan tema sejarah Bogor. Lomba video profil desa, lomba gowes cantik yang dilaksanakan GOW Kabupaten Bogor, dan berbagai lomba lainnya. Selanjutanya untuk kegiatan pembangunan ada festival kuliner, doa bersama yang diselenggarakan MUI Kabupaten Bogor, donor darah yang diselenggarakan PMI, bazar mini, peresmian gerai pelayanan publik di Mal AEON Sentul, dan berbagai kegiatan pembangunan lainnya. “Pelaksanaan upacara di lapangan Tegar Beriman dan kegiatan yang biasanya rutin kita lakukan seperti ziarah rombongan ke makam para pahlawan di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg, dan Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Bogor, tahun ini disederhanakan dan dibatasi pelaksanaannya karena kondisi masih pandemi. Jadi, lanjut Aziz, tahun ini pemerintah hanya menyelenggarakan upacara di ruangan, Insya Allah di Auditorium Setda Kabupaten Bogor. Itupun terbatas hanya dihadiri 30 persen dari kapasitas ruangan dan dengan protokol kesehatan yang ketat, sisanya lewat virtual. Selanjutnya Sidang Paripurna Istimewa DPRD, kemudian Insya Allah akan dilaksanakan pemberian Tegar Beriman Awards secara virtual, dan ada acara murak tumpeng secara serentak dan virtual yang diikuti oleh seluruh desa, kecamatan, OPD, BUMD, serta organisasi masyarakat sebanyak 539 tumpeng. Tumpeng ini juga akan dilombakan, dengan menilai foto-foto tumpeng yang diberikan kepada panitia. “Walau dalam kondisi pandemi Covid-19, kita tetap harus semangat bangkit secara bersama, membangun solidaritas, membangun gotong-royong, untuk kemajuan Kabupaten Bogor. Mudah-mudahan pandemi Covid-19 cepat berlalu, sehingga kita bisa bekerja lebih baik lagi, dan situasi kembali seperti sedia kala,” harap Aziz.(TIM KOMUNIKASI PUBLIK / DISKOMINFO KAB.BOGOR)