Viral ! Postingan Penculikan Anak di Konawe, Ini Kronologisnya

Metronusantaranews.com - Konawe - Andriani Pemilik akun Facebook @Andriani Adelaliskha warga Kelurahan Asambu Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe mengungkapkan kronoligi awal munculnya Postingan di Facebook tentang penculikan anak yang viral dimedia sosial melalui Akunnya. Awalnya Andriani Melihat sebuah gambar Dari Kepolisian Metro Jaya tentang Penculikan anak di Facebook. Setelah itu, dia menyampaikan kepada Anaknya Adel (9) tahun agar berhati hati tentang bahaya penculikan anak dengan ciri ciri yang dituliskan di gambar Penculikan Anak tersebut. Dua hari kemudian, tepatnya tanggal 29 November pukul 20.00 Sepulang Adel anak ibu Andriani dari Masjid bersama 2 orang temannya tiba tiba sebuah Mobil berhenti berhenti dan saat itu juga seorang ibu dalam kondisi hamil turun dari mobil dan menawarkan permen kepada Adel dan teman-temannya. Karena teringat Pesan dari Ibunya, Adel bersama temannya sempat melempar ibu tersebut menggunakan batu dan bergegas pulang memceritakan kejadian tersebut kepada Andriani (Ibunya). Andriani tanpa berfikir panjang langsung membuat postingan di Facebook tentang kejadian tersebut dan Viral seperti saat ini. Atas kejadian dan Viralnya informasi tersebut Polsek Unaaha bersama Polres Konawe langsung melakukan pemeriksaan terkait informasi ini. Setelah dilakukan pemeriksaan bersama saksi dan pemilik akun Facebook tersebut di ketahui bahwa postingan tersebut tidak bisa di buktikan atau Hoax. Atas kejadian tersebut Andriani mengungkapkan permintaan maafnya secara langsung. Berikut isi pernyataan Andriani "Assalamualaikum saya ibu Andriani pemilik Akun Facebook @Andriani Adelaliska yang sebelumnya memposting informasi tetkait penculikan anak yang terjadi di Kelurahan Asambu Kecamatan Unaaha Kabupaten Konawe. dan tidak ada unsur ataupun niat membuat gaduh ataupun meresahkan Masyarakat konawe. Tujuan saya hanya membagi informasi kepada ibu ibu agar lebih berhati hati dalam menjaga anaknya. Dengan ini saya ucapkan permohonan maaf yang Sebesar besarnya kepada semua pihak atas pemberitaan ini. Demikian Wasasalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh," Rabu (1/12/21).* (HS/Tim) Editor Publisher : Helni Setyawan