Dandim kabupaten Bogor membuka karate Champions II secara terbuka

Dandim kabupaten Bogor membuka karate Champions II secara terbuka
Dandim kabupaten Bogor membuka karate Champions II secara terbuka
Bogor- Menyambut Kemerdekaan RI yang ke 78 Panitia penggerak Seni Beladiri Karate menyelenggarakan "Dandim Open Karateka Championship II ", di Gor Laga Tangkas , Pakansari Cibinong Kab.Bogor. Minggu, 20/08/23. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 WIB,yang di ikuti kurang lebih 900 peserta didik dari berbagai macam perguruan seperti ; Bandung Karate Club , Inkai , Inkainas , Funakoshi , Wadokai , Budokai dan Shindoka. Kegiatan yang diselenggarakan ini , sangat bermanfaat untuk menambah wawasan dan ajang silaturahmi antar perguruan karateka sekabupaten bogor. Pelatih , Dewo , mengungkapkan dalam KUMITE , pertandingan antar dua orang secara langsung atau pertemuan tangan antar dua orang , untuk mencari bakat yang akan diteruskan sampai tingkat Piala Panglima . "Katagori kelas yang dipertandingkan adalah Festival Kata dan Kumite dimulai dari sabuk putih , kuning , hijau , merah , coklat sampai hitam sedangkan pertandingan Open Kata dan Kumite masing masing dilihat dari usia dan berat badan , ungkap,Dewo." Pertandingan berjalan seru dan meriah yang diamati oleh juri dan juga pelatih dari keseluruhan perguruan peserta didik, pertandingan berakhir pada pukul 21.00 WIB, Bandung Karate Club ( BKC ) Kecamatan Babakan Madang mendominasi setiap pertandingan dan menjadi juara pertama.( Bule  ).