Bupati Tonny Tesar Beserta Jajaran Forkopimda Kabupaten Kepulauan Yapen, Hadiri Acara Safari Ramadhan 2022 di Masjid Al-Hikmah Panduami Distrik Kosiwo

Bupati Tonny Tesar Beserta Jajaran Forkopimda Kabupaten Kepulauan Yapen, Hadiri Acara Safari Ramadhan 2022 di Masjid Al-Hikmah Panduami Distrik Kosiwo
Bupati Tonny Tesar Beserta Jajaran Forkopimda Kabupaten Kepulauan Yapen, Hadiri Acara Safari Ramadhan 2022 di Masjid Al-Hikmah Panduami Distrik Kosiwo
METRONUSANTARANEWS.COM - Serui | Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos., dan Wakil Bupati Frans Sanadi, B.Sc.,S.Sos.,MBA dan Jajaran Forkopimda hadiri kegiatan Safari Ramadhan 2022  yang dirangkaikan dengan Buka Puasa Bersama, di Masjid Al-Hikmah Panduami Distrik Kosiwo, Minggu (17/04/2022) Kegiatan Safari Ramadhan oleh PHBI mengusung Thema "Memaknai Bulan Ramadhan dalam Membina Silaturahmi Guna Mendukung Kabupaten Kepulauan Yapen yang Lebih Nyaman, Lebih Maju dan Lebih Sejahtera" dan Tausyiah oleh Dr. Zakir Jamaludin. Dalam sambutannya Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos menuturkan "Kita dapat bertemu kembali di Masjid Al-Hikmah Panduami Distrik Kosiwo tentunya ini karena berkat dari Allah, untuk kita harus selalu bersyukur atas karunia ini. Safari Ramadhan dan sekaligus berbuka Puasa yang dilaksanakan oleh PHBI dan dirangkaikan dengan penyaluran Paket Bingkisan untuk masyarakat muslim di tempat ini." Dilanjutkan Bupati Tonny Tesar, S.Sos "Atas nama Pemerintah Daerah, menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya untuk ummat muslim yang ada di Kepulauan Yapen terutama untuk PHBI dan terkhusus kepada komponen Pengurus dan Jemaah Masjid Al-Hikmah Panduami yang sudah mengundang kami Pemerintah Daerah untuk dapat mengikuti kegiatan di Bulan Ramadhan sekaligus bersilaturahmi bersama." "Atas nama Pribadi dan juga Bupati Kepulauan Yapen mengucapkan Selamat menjalankan ibadah Puasa, Semoga semua ibadahnya diterima oleh Allah SWT, serta menjadi berkah untuk kita semua." tutup Tonny Tesar, S.Sos Kesempatan tersebut dalam Tausyiah yang dibawakan oleh Dr. Zakir Jamaludin menjelaskan arti dan maksud "Silaturahmi" adalah "Jembatan Kasih Sayang" dan di Kepemimpinan Bapak Tonny Tesar, S.Sos selaku Kepala Daerah sudah menjalankannya dengan menjalin, memberikan perhatian dan juga bantuan kepada masyarakatnya tanpa membedakan golongan, suku dan agama. Semoga Silaturahmi ini membawa keberkahan dan dapat mewujudkan kehidupan masyarakat yang lebih nyaman, lebih maju dan lebih sejahtera" Acara Safari Ramadan ini dihadiri Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos., dan Wakil Bupati Frans Sanadi, B.Sc.,S.Sos.,MBA., serta didampingi Plt Sekda Erny R. Tania, S.IP. Turut hadir Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Catur P Nugroho S.IP.,M.IP., Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Ferdyan Indra Fahmi.S.H.,S.I.K., Kepala Kejaksaan Negeri Hendry Marulitua, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Negeri Serui Ronald Massang, S.H.,M.H., Assisten III Setda Ir. Wahyudi Irianto, Pengurus PHBI Kep. Yapen, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tokoh Agama, Kepala Distrik Kosiwo, Ketua dan Pengurus Takmir-takmir Masjid, Ketua dan Pengurus Majelis-majelis Taklim, dan Masyarakat Muslim yang berkesempatan hadir. Reporter : **em_Yos**