Ketua DPC Ormas SPI Apresiasi Adanya Pengerjaan Jalan Nasional III Binuangeun-Cibareno

Ketua DPC Ormas SPI Apresiasi Adanya Pengerjaan Jalan Nasional III Binuangeun-Cibareno
Ketua DPC Ormas SPI Apresiasi Adanya Pengerjaan Jalan Nasional III Binuangeun-Cibareno
    Metronusantaranews.com || BANTEN LEBAK - Ketua DPC Ormas Solidaritas Patriot Indonesia (SPI) Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Suhendi, SKM, mengapresiasi adanya pengerjaan perbaikan Jalan Nasional III, kewenangan Balai Penanganan Jalan Nasional (BPJN) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), tepatnya di ruas Jalan Binuangeun hingga Cibareno, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.   "Adanya pengerjaan perbaikan jalan di ruas Jalan Binuangeun hingga Cibareno Kabupaten Lebak Provinsi Banten yang berbatasan dengan Provinsi Jawa Barat, yang mana jalan tersebut adalah Jalan Nasional III kewenangan BPJN Kementerian PUPR, kami Ormas SPI Lebak Banten mengapresiasinya," ujar Suhendi, SKM, Ormas SPI Lebak-Banten. Jum'at (6/1/2023).   Suhendi, juga mengatakan ada beberapa titik yang telah dilakukan pengerjaan seperti pengaspalan, pelebaran dan pengecoran beton. Dan menurutnya tepat sekali yang nantinya akan menambah kelancaran berlalulintas.   "Seperti pengerjaan jalan di ruas Jalan Binuageun-Simpang tepatnya di Desa Muara hingga Desa Wanasalam Kecamatan Wanasalam sudah dilakukan pelebaran jalan dan dilanjutkan dengan pengaspalan di titik tersebut, juga di Desa Sukatani, Desa Sukamanah ada pengaspalan baru. Di titik lain pun banyak pengerjaan jalan termasuk pemeliharan tambal sulam dan drainase, menurut kami semua itu akan memperlancar lalulintas," pungkasnya. ( .DF.P/ Ap/imar.)