METRONUSANTARANEWS • Serui | Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos sambangi korban musibah kebakaran di Kampung Pasir Putih Distrik Yapen Selatan, Sabtu (01/10/2022)
Kunjungan moril tersebut juga didampingi oleh Ketua DPRD Kepulauan Yapen Yohanis G. Raubaba, S.Sos dan Ketua Komisi B DPRD Kepulauan Yapen Ade Yullen Banua dalam menyalurkan sejumlah bantuan.
Selain memberikan bantuan berupa bahan makanan dan penanganan darurat seperti pakaian dan selimut, Bupati Kepulauan Yapen juga memberikan bantuan uang tunai 40 Juta Rupiah terhadap korban pasca kebakaran. Sementara itu 4 rumah warga yang rusak dilahap habis tak bersisa ini akan diperhitungkan dan dibangun kembali sebagai bantuan dari pemerintah daerah.
Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos juga menghimbau kepada masyarakat sekitar bahwa kebakaran ini bisa saja terjadi karena musibah korsleting listrik dan faktor lainnya, tetapi hal yang paling penting adalah bagaimana warga dapat menjaga diri dan keluarganya dalam penggunaan listrik sebagaimana mestinya tetapi juga peralatan dapur, dan terpenting lagi adalah jangan menimbun BBM (Bensin) yang mudah terbakar di dalam rumah karena hal tersebut akan merambat kemana mana.
Bantuan tersebut diberikan kepada 4 Kepala Keluarga yang terkena musibah menghanguskan 4 rumah warga pada Jumat (30/09/2022) Pukul 22.00 WIT, selama dalam pantauan musibah tersebut tak terdapat korban jiwa namun kerugian material diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Jurnalis Indra S.F.B