Luar Biasa, Pj Bupati Konawe Raih Penghargaan Bergengsi TOP BUMD Award 2024

Luar Biasa, Pj Bupati Konawe Raih Penghargaan Bergengsi TOP BUMD Award 2024

Metronusantaranews.com, Jakarta || Prestasi gemilang diraih oleh Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba, bersama Direktur Utama PD. BPR Bahteramas Konawe, Dr. Ahmat. SE., MM yang berhasil meraih penghargaan bergengsi TOP BUMD Award 2024 di Jakarta.

Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi yang luar biasa dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang efektif dan efisien, serta mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Acara penghargaan yang digelar di Dian Ballroom - Hotel Raffles Jakarta Lt. 11, Ciputra World - Jl. Prof. DR Satrio No.5 Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) diselenggarakan oleh Majalah Top Business kerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) dan beberapa Lembaga, Asosiasi dan Konsultan Bisnis ternama di Indonesia.

Diinformasikan, Pj Bupati Konawe Dr. H. Harmin Ramba, SE. MM., dianugerahi penghargaan sebagai Top Pembina BUMD 2024 dan Direktur Utama PD. BPR. Bahteramas Konawe, Dr. Ahmat, SE. MM, sebagai Top CEO BUMD 2024, Sedangkan PD. BPR. Bahteramas Konawe meraih Kategori Top BUMD Awards Bintang 5 (Sempurna).

Selain itu, TOP BUMD Awards juga merupakan penghargaan yang diberikan kepada BUMD-BUMD Terbaik di Indonesia termasuk BLUD dan Dinas yang terkait BUMD, atas Achievement (prestasi), Improvement (perbaikan), dan Contribution (Kontribusi) BUMD yang telah dilakukan, terkait kinerja bisnis, layanan, dan kontribusi terhadap perekonomian daerah

Penghargaan TOP BUMD Award 2024 ini menjadi bukti nyata bahwa Kabupaten Konawe terus berkomitmen untuk menjadi daerah yang maju dan berdaya saing tinggi dalam berbagai sektor pembangunan.

Keberhasilan ini juga menjadi motivasi bagi pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan kinerja BUMD guna mewujudkan kemajuan yang berkelanjutan bagi masyarakat Konawe.

Pj Bupati Konawe menyampaikan rasa syukur dan bangga atas penghargaan yang diterima. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan bekerja sama dalam upaya meningkatkan kinerja BUMD di Kabupaten Konawe.

"Dengan penuh rasa tanggung jawab, kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kontribusi BUMD dalam pembangunan daerah," ujar Pj Bupati Konawe.

Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada Dr. Ahmat. SE., MM dan BPR Bahteramas Konawe, semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi BUMD untuk terus berkontribusi dalam membangun Konawe sebagai Kota Padi

“Saya berharap prestasi ini bisa terus dipertahankan, bahkan ditingkatkan sehingga menjadi pemicu bagi BUMD lain untuk meraih prestasi serupa,” Ucap Pj Bupati Harmin

Terakhir, ia berharap prestasi ini bisa terus dipertahankan, bahkan ditingkatkan juga sehingga menjadi pemicu bagi BUMD lain untuk meraih prestasi serupa.

Laporan : Redaksi