Penanaman Pohon Secara Serentak Oleh Kapolri Dan Para Kepolisian Asean Terpusat Dari Pulau Rinca Propinsi NTT
Baturaja Metro Nusantara News
Pada hari Rabu tanggal 23 Agustus 2023 sekira pukul 08.00 Wib bertempat di Kolam restensi Mapolsek Baturaja Timur Desa Air Paoh Kec. Baturaja Timur Kab. OKU, telah dilaksanakan kegiatan penanaman pohon secara serentak oleh Kapolri dan para Kepolisian Asean terpusat dari Pulau Rinca Provinsi NTT.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres OKU AKBP Arif Harsono, S.IK,. M.H dan diikuti oleh,PJU Polres OKU,Kapolsek Baturaja Timur dan Pengurus Bhayangkari Kab Oku.
Adapun jumlah pohon yang ditanam 250 pohon, diantaranya100 Mangga, 80 Alpukat, 70 Kelengkeng, program Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini merupakan gagasan Kapolri sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan hidup.
Hari Kemerdekaan RI ke-78 menjadi momentum bagi anggota Polri untuk bisa berkontribusi di tengah perubahan iklim dengan melakukan penanaman pohon.
kegiatan penanaman pohon telah dilakukan sejak 18 Agustus, 23 Agustus hingga Oktober di 34 Provinsi, 510 Polres dan 3000 Polsek.
penanaman pohon merupakan komitmen dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan seluruh komponen bangsa untuk menghijaukan Indonesia, melestarikan dan memperbaiki iklim.
Polri menanam kurang lebih 21 juta bibit pohon lewat program Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini. Aksi ini sekaligus memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).Program ini digagas Kapolri.
Atas penanaman 21 juta bibit pohon ini, MURI memberikan dua penghargaan pada Korps Bhayangkara.
Penanaman pohon secara serentak ini dilakukan oleh 34 Polda dan 510 Polres serta seluruh Polsek di Indonesia,katanya(Amelia)