Metronusantaranews - Serui | Medel Sumbari Siswi Negeri 1 Serui, Menangis Haru ketika Nomor Kupon Undiannya dibacakan Panitia HUT ke-53 sebagi Pemenang Hadiah Utama motor Honda Genio. Medel, pemenang hadiah utama jalan sehat berhadiah menangis sambil berpelukan dengan Bapak Bupati Tonny Tesar, S.Sos.
Banyak yang bertanya siapa siswi SMP Beruntung yang mendapatkan Hadiah 1 Unit Motor Honda Genio pada Acara Jalan Santai Berhadiah?
Lengkapnya Medel Sumbari adalah siswi kelas VII di SMP Negeri 1 Serui, berusia 13 Tahun, memiliki 2 orang adik dan 3 orang kakak, Ayahnya bekerja sebagai buruh dan teknisi motor tempel, sementara ibunya mengurus Rumah Tangga, Keluarga Medel beralamat di Kali Mati Kampung Harapan, Distrik Yapen Selatan.
Dijumpai di rumahnya, "Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati, dan hadiah ini karena Doa Mama, Tuhan sudah kabulkan doa Mama." Ucap Medel
Irianto Sumbari didampingi Istrinya Kornelia Rumayomi (Orang Tua Medel) menambahkan "Kami ucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Tonny Tesar, karena HUT ke-53 Kabupaten kali ini adalah tahun terindah buat kami sekeluarga terutama putriku Medel. Pekerjaan saya hanyalah buruh, Motor seperti ini mahal, bermimpi pun tidak pernah. Putriku Medel anak yang baik, rajin beribadah dan suka membantu ibunya."
"Anak saya kadang naik ojek pulang pergi ke sekolah, bilamana Tuhan belum kasih rejeki, Medel sering ke Sekolah berjalan kaki. Bapak Bupati terima kasih banyak sudah menyelenggarakan Jalan Santai berhadiah." tutur Irianto Sumbari
Medel, dengan senyum bahagianya menuturkan "Dengan motor ini, Bapa bisa antar saya ke sekolah, tidak naik ojek lagi, saya akan lebih belajar giat dan menabung. Saya mau jadi Kowat TNI Angkatan Darat supaya Bapak tidak usah kerja keras lagi"
Liputan :
mys_arafath