Judi Boneka Capit Meresahkan Masyarakat Tanjung Jabung Barat

Judi Boneka Capit Meresahkan Masyarakat Tanjung Jabung Barat

Tanjab Barat - Terpantau judi capit boneka makin hari makin marak di Kecamatan Tungkal Ulu, Batang Asam dan Tebing Tinggi, Kabupten Tanjung Jabung Barat, Jambi.

Permainan Judi Capit Boneka ini dipasarkan di warung-warung masyarakat.

Sungguh memilukan bagi pihak-pihak pendidik dan tamparan keras bagi mereka, karena hari ini anak-anak di sungguhkan permainan yang terkategori judi dengan cara sejelas-jelasnya dipajang di muka umum.

Sistem permainan capit boneka menggunakan koin/uang logam. 10 uang logam dihargai dengan 10 ribu rupiah. Tentu saja permainan ini, berbauk Judi. 

banyak pihak menilai, jika permainan capit boneka ini dibiarkan tentunya membuat anak-anak akan terpasih untuk berjudi.

"Jika permainan berbaur judi ini dibiarkan, tidak menutup kemungkinan anak-anak akan terpasih berjudi" tutur Saprudin saat ditemui dikediamannya pada Minggu (3/3/2024)

oleh karena itu Saprudin berharap kepada aparat kepolisian dapat menumpas perjudian atau bauk perjudian yang dinilai merusak mental, khusnya mental anak-anak.

selain itu, ia juga menghimbau kepada orang tua agar selalu waspada terhadap agar anak-anak terhindar dari jebakan perjudian. (zul)