Bogor // Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor saat ini tengah gencar melakukan promosi produk-produk lokal unggulan Kabupaten Bogor. Salah satunya dengan berpartisipasi dalam Indonesia Expo Weding Tahun 2023.
Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor Deni Humaedi kepada Media ini mengatakan,terselenggaranya kegiatan ini berkat kerjasama para pelaku usaha dalam jasa rias pengantin yang ada di Jabodetabek.
Dikatakannya,acara ini dilaksanakan selama 2 hari dari mulai tanggal 2 hingga 4 Juni 2023 bertempat di CCM Mall Cibinong,bahkan sebelumnya sudah dilakukan sudah 3 kali di tempat yang berbeda,hal ini tentunya dapat kita buktikan bahwa dengan prodak hasil karya para pengrajin atau usaha terkait dengan usaha tata rias pengantin dapat dibuktikan akan hasil yang tidak diragukan dengan hasil yang baik dan maksimal.
Kegiatan yang di gagas oleh Disbudpar Kabupaten Bogor merupakan barometer dalam mendukung kemajuan wisata yang akan di minati baik lokal maupun manca negara akan prodak yang dihadirkan oleh para pengusaha weding.
Melalui Expo Fashion Weding tentunya dalam upaya mendorong agenda pembangunan nasional serta mendukung iklim perekonomian lokal yang berorientasi ekspor,bahkan dalam kegiatan ini terdapat pameran, webinar, workshop, business matching, social event, procurement network, dan pagelaran seni budaya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor, Deni Humaedi menerangkan, alhamdulillah Kabupaten Bogor kompak mengikuti kegiatan ini sehingga dengan kegiatan ini akan berdampak positif bagi peningkatan perekonomian masyarakat khususnya jasa tata rias penganten.
“Kami berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kreatifitas dan kemahuan usaha Weding yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,bahkan dengan kemampuan yang dimiliki terkait dengan pengetahuan bidang tata kecantikan rias pengantin serta kelengkapan lainnya akan memberikan nilai positif bagi Kabupaten Bogor pada khususnya dan Jawa Barat pada umumnya.
Pada kesempatan tersebut Selaku Event Organizer ( IO ) Ibu Priana mengatakan,pada kegiatan ini di ikuti sebanyak 50 peserta yang mengikuti acara ini,bahkan diharapkan melalui kegiatan ini para pelaku usaha Weding dapat lebih meningkatkan kwalitas dalam hal menyangkut dengan hasil karyanya.
Adapun dalam acara ini juga menampilkan Fashion Show,Live Music,Tok Show serta berbagai Kuliner dan penampilan kreatifitas Seni Budaya tari.(Bule )