Kesuksesan MotoGP Mandalika 2022 Angkat Sport Tourism Indonesia

Kesuksesan MotoGP Mandalika 2022 Angkat Sport Tourism Indonesia
Kesuksesan MotoGP Mandalika 2022 Angkat Sport Tourism Indonesia
Metronusantaranews.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menilai bahwa kesuksesan Indonesia dalam menyelenggarakan ajang MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, akan menjadi kunci untuk mengangkat sport tourism Indonesia di kancah internasional. Hal itu dikemukakan Sandiaga saat meninjau hari pertama pelaksanaan Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP 2022) di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat sekaligus melihat langsung aksi para pembalap memacu kendaraannya di lintasan balap Mandalika. Dalam kesempatan itu, Sandiaga juga berkesempatan melihat aktivitas paddock tim Gresini Racing, saat dua pembalap mereka Enea Bastianini dan Fabio DiGianantonio beraksi dalam free practice 2, Jumat (18/3). Gresini Racing merupakan tim MotoGP yang berkolaborasi dengan Kemenparekraf/Baparekraf dalam mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia. Menparekraf berharap kesuksesan penyelenggaraan MotoGP Mandalika yang merupakan hasil kolaborasi seluruh kementerian/lembaga dan berbagai pihak akan mengangkat nama Indonesia dalam penyelenggaraan event-event kelas dunia khususnya sport tourism. "Hari ini kami memastikan beberapa program persiapan telah rampung dan Alhamdulillah hari ini cuacanya sangat mendukung. Mudah-mudahan dengan doa kita semua Allah memberikan cuaca yang baik seperti hari ini sehingga ajang MotoGP ini bisa berlangsung lancar," kata Sandiaga Uno saat meninjau free practice MotoGP, Jumat (18/3). Menparekraf menjelaskan, penyelenggaraan MotoGP Mandalika yang akan berlangsung mulai hari ini hingga Minggu (20/3) merupakan salah satu bentuk penyesuaian dalam tatanan ekonomi baru pascapandemi. Hal ini termasuk, penyelenggaraan balap digelar dengan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin serta memaksimalkan pemanfaatan teknologi. "Saya bisa melihat bahwa ini merupakan tatanan ekonomi baru pascapandemi, ekonomi yang tertransformasi. Di mana balapan digelar dengan protokol kesehatan di mana dibatasi betul jumlah pengunjung," kata Sandiaga. DiIa pun berharap dukungan dan doa dari semua pihak agar penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP 2022) dapat berjalan dengan baik. "Sehingga tentunya memberikan satu prestasi dan kebanggaan bagi kita, mengembalikan Indonesia di kancah dunia dari segi perhelatan event-event pariwisata olahraga atau sport tourism kelas dunia yang sekarang kita hadirkan di Mandalika, Lombok," ujarnya. Menparekraf pun memastikan bahwa penyelenggaraan MotoGP akan memberi dampak yang luas terhadap masyarakat, termasuk pelaku UMKM untuk dapat turut mengambil peran dan mendapatkan manfaat dari ajang ini. Hal tersebut dikatakannya juga sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo bahwa MotoGP harus memberikan peluang dan ruang agar UMKM naik kelas. "Kami pastikan keterlibatan UMKM mulai di airport sampai ke venue, mereka diberikan ruang dan kesempatan. Harapannya ini adalah sebuah kebangkitan dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang akan mendorong pembukaan lahan usaha dan lapangan kerja," kata Sandiaga. Kemenparekraf/Baparekraf sendiri dalam penyelenggaraan side event untuk promosi dan mengamplifikasi penyelenggaraan MotoGP Mandalika dengan menghadirkan showcasing produk ekonomi kreatif yang berlokasi di area selasar terminal kedatangan BIZAM. Hal itu termasuk showcasing melalui Planogram Goes to Mandalika. Melalui planogram ini, wisatawan dapat membeli produk-produk ekonomi kreatif dengan melakukan pindai pada barcode yang tersedia di tiap produk. "Kami tadi mulai mengumpulkan data di airport. Dari 300 UMKM yang berpartisipasi langsung maupun melalui virtual, peningkatan penjualannya luar biasa. Harapannya ini bisa membangkitkan peluang usaha dan lapangan kerja," kata Sandiaga. (Red/Cnn)