METRONUSANTARANEWS • Serui | Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos membuka lomba "Story Telling" tingkat SMP se-kabupaten kepulauan yapen yang digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah di halaman kantornya, Kamis (28/04/2022)
Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Ketua DPRD Kepulauan Yapen Yohanis G. Raubaba, S.Sos ,Staf Ahli Bupati Ir. Edy N. Mudumi, M.Si, Pimpinan OPD, dan juga Guru beserta siswa peserta lomba "Story' Telling".
Diketahui Lomba "Story Telling" digelar dalam rangka menyongsong Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei 2022 dan diikuti oleh 36 peserta dari 16 SMP yang ada di Kabupaten Kepulauan Yapen. Selain itu juga "Story Telling" ini mengangkat Tema "Legenda di Kabupaten Kepulauan Yapen"
Dalam sambutannya Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos menyampaikan "Pada lomba Story Telling ini tentunya kita semua mempunyai legenda cerita atau cerita rakyat yang dengan kemajuan teknologi hampir saja kita lupakan dan ini bagian dari tanggung jawab dinas perpustakaan dan kearsipan daerah untuk bisa melestarikan budaya kita termasuk legenda cerita agar bisa terus menjadi kearifan lokal."
Lebih lanjut Bupati Kepulauan Yapen mengutarakan bahwa "legenda cerita ini juga didalam ceritanya terdapat makna nasihat ataupun amanah yang dapat disampaikan secara lisan ataupun tertulis yang bisa dikenang sebagai cerita di masyarakat sejak jaman dahulu sampai dengan sekarang. Pesan dan kesan kebaikan di dalam legenda cerita inilah yang sangat penting bagi kearifan lokal kita petik kedalam prilaku hidup kita sebagai manusia dengan alam sekitar lingkungan kita, sehingga dapat bersatu, menjaga, dan melestarikan alam."
Menutup sambutannya Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos menceritakan sedikit legenda cerita yang berasal dari Yapen Utara berupa kisah Burung Gagak dan Burung Kakak Tua Putih serta memberi tau pesan kesan kebaikan yang didapat dari cerita tersebut kepada hadirin sebagai contoh teladan dan juga bukti kearifan lokal dalam berprilaku dengan lingkungan.
Sebelumnya juga Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Deharalawani Rerei, S.IP M.AP didalam pengantarnya menyampaikan bahwa "Perpustakaan bukan hanya identik dengan buku tetapi juga beriringan dengan teknologi modern saat ini dengan dasar pelaksanaan sesuai visi dan misi yang bertujuan untuk membangun generasi muda Indonesia melalui gemar membaca serta menumbuhkan karakter bangsa melalui kecintaan terhadap budaya dan kearifan lokal. Selain itu juga mendidik karakter anak agar terinsipirasi dan memiliki nilai sosial yang ditanamkan seperti keberanian dan setia kawan."
Reporter Indra SFB