Kapolres Kolaka Timur Jadi Irup Peringatan Hari Kesaktian Pancasila
Metronusantaranews.com, Kolaka Timur – Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi DJ, S.IK.,M.Si menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Minggu (1/10/23)
Acara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang digelar di halaman Polres Kolaka Timur kali ini mengangkat tema"Pancasila Pemersatu Bangsa menuju Indonesia Maju,"
Dalam upacara tersebut, Kasat Binmas AKP Julius Pulung bertindak sebagai Perwira upacara, serta komandan upacara Kasubsektor Poli-Polia Polsek Ladongi, Ipda Muhammad Anas SH dan dihadiri Waka Polres, Kompol Drs Tawakkal, para PJU, para Kapolsek Jajaran Polres Kolaka Timur, para perwira.
Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi DJ, S.IK.,M.Si mengungkapkan bahwa betapa pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dalam menjaga keutuhan bangsa
"Pancasila adalah pemersatu bangsa dan saat ini, kita harus terus memperkuat nilai-nilai Pancasila agar Indonesia tetap maju dan berdaulat, dan terkhusus keamanan dan ketertiban di Kolaka Timur jelang Pemilu tetap terjaga" ujar Kapolres.
Menurutnya, Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Polres Kolaka Timur ini menjadi momentum yang sangat penting untuk mengingatkan kepada semua pihak bahwa Pancasila harus tetap menjadi fondasi dalam membangun Indonesia yang maju, berdaulat, dan adil.
“Semangat persatuan, gotong royong, dan rasa cinta tanah air adalah nilai-nilai yang harus terus dijunjung tinggi agar Indonesia selalu menjadi bangsa yang kuat dan bersatu” kata Pria yang biasa disapa Yudhi ini
Laporan : Helni Setyawan