MNnews, Tangerang - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 77, Desa Mekar Jaya Kecamatan Panongan, menggelar lomba pidato aparatur desa Jaro, RW, RT, se Desa Mekar Jaya kec. Panongan Tangerang, Sabtu Malam (14/08/2022).
Lomba yang diikuti 3 Jaro, 13 RT dan 4 RW itu merupakan salah satu rangkaian acara untuk memeriahkan Hari HUT RI Ke 77. Dalam acara ini di hadiri Purwahidin, SE, Kades Mkar Jaya, Ketua BPD Suparta, Ketua LPM bapak Asmaran, Spd, KH. Suherman dan Ustd. Nuryadi tokoh masyarakat dan seluruh waga Desa Mekar Jaya.
“Alhamdulillah ada beberapa kegiatan yang diselenggarakan untuk memeriahkan HUT RI ke-77, Salah satunya lomba Pidato RT/RW dan Jaro. Di pilihnya lomba pidato ini bertujuan agar RT/RW serta Jaro sebagai ujung tombak pemerintah mahir dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat yang bisa mewakili Pemdes bila ada acara di masyarakat,” Kata Suparta dalam sambutanya.
Kepala desa dalam sambutanya menyatakan kepada peserta pidato aparatur Desa, ingin menguji mental para jaro, RW/RT dalam wawasan tentang menyampaikan informasi di hadapan umum.
“Jadi intinya kenapa di adakan lomba pidato seperti ini, karna saya harapkan pertama ini dalam rangka memeriahkan HUT RI, kita bukan mencari siapa yang bagus dan bakal menang, tapi hanya menguji mental pak ketua RT/ RW apakah sanggup mengisi kemergekaan ini, di suru pidato saja masa ga datang, kalau kita bicara merebut kemerdekaan itu kan ber darah darah terus bawa senjata berperang, masa di suruh ceramah atau sambutantidak datang berarti Cepen,” Ucapnya.
Kepala Desa Purwahidin menegaskan kepada RT RW dan Jaro yang tidak hadir mengikuti lomba pidato ini akan di berikan sangsi seberat-beratnya.
“Terus, kita sepakati yang tidak hadir sekarang , sayah tugas ke bu wati dan ibu nana yang tidak hadir malam ini, besok suratan suruh kumpulin poto copi KTP,” Tegasnya.
Lomba pidato ini ada tiga Juri yaitu: KH. Suherman, Ustd Nuryadi Dan Eka Wahyu Saputra, dengan tema pidato tentang ketahanan pangan dan keaman. Sistem penilai yaitu Lapal dan intonasi , Text atau materi, dan Penampilan.
Writer: Imar