Mesuji, Lampung - Pemerintah Desa Sungai Sidang, Kecamatan Rawajitu Utara, Kabupaten Mesuji Lampung, menyalurkan bantuan langsung tunai BLT-DD Periode Oktober, November dan Desember tahun 2022, yang diserahkan langsung oleh Kepala Desa Sungai Sidang Gunamardi,Kepada 123 Penerima Keluarga Manfaat KPM, Dengan total Dana Rp 900 (Sembilan Ratus Ribu Rupiah) Per KPM.
Penyaluran dana bantuan langsung tunai BLT Dana Desa yang terakhir periode IV bulan Oktober November dan Desember tahun 2022, yang digelar di Aula Balai Desa Setempat pada hari Jum'at 16-12-2022.
Acara Tersebut dihadiri oleh Camat Rawajitu Utara atau Staf yang mewakilinya, Kepala Desa Sungai Sidang Gunamardi, Berserta Staf dan Jajarannya.Kapolsek Rawajitu Utara atau yang diwakili Babinkantibmas, Babinsa, BPD, PD, Serta Keluarga Penerima Manfaat KPM. Desa Sungai Sidang.
Dalam Aula Balai Desa Kepala Desa Sungai Sidang Gumanardi mengatakan bahwa Penyaluran BLT yang bersumber dari Dana Desa tahun 2022 telah berakhir pada Bulan Oktober November dan Desember sedangkan penyaluran dalam tahun 2022 Terealisasikan IV periode sebanyak 123 KPM, dengan jumlah 900 ribu setiap menerima Bantuan BLT DD selama Satu Tahun, Tahun Anggaran 2022.
"Saya Selaku Kepala Desa Sungai Sidang mengucapkan terimakasih Kepada Pemerintah Baik pusat atau Daerah, yang mana dengan melalui Dana Desa warga Desa Sungai Sidang merasa terbantu dari sulitnya perekonomian karena dampak dari pasca Covid-19.
Lanjutnya " Dan saya minta maaf kepada semua warga Desa Sungai Sidang, yang tidak mendapatkan bantuan dari Dana Desa, Namun itu bukan karena faktor kami Sengaja melainkan kami hanya menerima hasil Verifikasi yang diserah kan RT masing-masing
Dengan total 123 KPM, selain dari itu mungkin sudah mendapatkan bantuan dari sumber lain, Seperti Bansos PKH lain sebagainya, atau ada yang termasuk Kataria sedikit mampu dari 123 KPM, Tutupnya
(Rusdi)