Rumah Tak Layak Huni, Saiman Berharap Bantuan Bedah Rumah dari Bupati Tanggamus.

Rumah Tak Layak Huni, Saiman Berharap Bantuan Bedah Rumah dari Bupati Tanggamus.
Rumah Tak Layak Huni, Saiman Berharap Bantuan Bedah Rumah dari Bupati Tanggamus.
Metronusantaranews.com--Tanggamus Saiman pemuda putus sekolah dan yatim piatu asal pekon tanjung jati kecamatan kota agung timur, Sangat mengidam-idamkan bantuan program 55 aksi bupati yang salah satunya bedah rumah yang sampai saat ini belum menyentuh dirinya Rabu(19/1/2022). Pemuda yang kesehariannya bekerja serabutan ini sudah selayak nya mendapatkan bantuan program bedah rumah bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah. Program BSPS selain untuk meningkatkan kualitas RTLH menjadi hunian yang layak juga meningkatkan taraf kesejahteraan bagi masyarakat. Melihat kondisi rumah Saiman memang miris rumah yang sempit dan tidak layak huni berdindingkan geribik berlantai tanah dan ketika hujan air masuk kedalam rumah dari celah lubang kayu yang menganga sehingga membuat Saiman tidak nyaman menempatinya dan memutus kan menumpang di rumah saudaranya. Rumah yang tidak sehat dan tidak layak lagi dihuni ini lah yang membuat Saiman berharap kepada pemerintah kabupaten Tanggamus agar dirinya diperhatikan dan mendapatkan bantuan bedah rumah. "Saya pengen sekali dapet bantuan bedah rumah supaya saya klo tidur tidak numpang tempat bibi lagi,dan saya ingin membangun rumah peninggalan bapak, Dari tahun ke tahun saya menunggu dan berharap supaya dapat program bedah rumah tapi nyata nya belum juga", Keluh saiman. Awak media pun mengkonfirmasi ke kepala dusun suka baru RT 6 rohani melalui pesan WhatsApp dirinya mengatakan bahwa rumah Saiman sudah pernah diajukan oleh dirinya namun belum juga mendapatkan bantuan. "Saiman memang layak mendapatkan bantuan program bedah rumah. Ditahun 2021 sudah pernah saya ajukan,tapi belum juga ada kabar saya berharap ditahun ini Saiman bisa mendapatkan bantuan bedah rumah dan mudah mudahan tahun ini bisa direalisasikan",Kata Rohani.(Mirhan Samsi) Editor Publisher : Jaja Atmaja