Yusirwan,S.IP dilantik sebagai anggota DPRD OKU sebagai PAW (Pengganti Antar Waktu) periode 2019/2024

Yusirwan,S.IP dilantik sebagai anggota DPRD OKU sebagai PAW (Pengganti Antar Waktu) periode 2019/2024

Baturaja, MetroNusantra News- Jum'at 01/03/2024 hari bersejarah bagi MPC (Majelis Pimpinan Cabang) Pemuda Pancasila OKU. Walaupun Ormas Pemuda Pancasila sudah lama ada di kabupaten OKU, namun nampaknya baru sekarang ini akan eksis dan besar dibawah Komando Yusirwan,S.IP.

Yusirwan,S.IP dilantik sebagai anggota DPRD OKU sebagai PAW (Pengganti Antar Waktu) periode 2019/2024 karena pejabat sebelumnya meninggal dunia. Berdasarkan surat keputusan Pj Gubernur Sumatera Selatan Dr. Agus Fatoni, M.Si nomor Nomor : 173/KPTS/I/2024 tanggal 26 februari 2024 tentang peresmian pengangkatan Pengganti Antar Waktu anggota DPRD Kabupaten OKU dari Fraksi partai Golkar.

Bertempat di gedung DPRD OKU seremonial pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di pandu oleh ketua DPRD OKU H.Marjito Bahri di saksikan langsung PJ. Bupati H. Teddy Meilwansyah. 

Hadir pada kesempatan itu Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni,S.IK,MH, Dandim 0403 OKU, Ketua Pengadilan, Kejari, Kalapas, serta perwakilan Forkopimda. Dari ormas Pemuda Pancasila hadir perwakilan MPC DKI Jakarta, MPC Muara Enim, MPC OKU Selatan, serta seluruh anggota Ormas Pemuda pemuda Pancasila 

OKU. 

Ini adalah titik balik dimana kita akan membesarkan Ormas terbesar ketiga di Indonesia kata H. Yusirwan,S.IP.

"Dengan sisa waktu yang ada kita akan maksimalkan apa yang menjadi aspirasi ormas Pemuda Pancasila. Bersinergi dengan pemerintah untuk membuka ruang bagi Ormas Pemuda Pancasila berpartisipasi dalam hal-hal pengelolaan pendapatan asli daerah ." ujar H. Yusirwan,S.IP

Setelah acara inti pelantikan dan sumpah jabatan dilanjutkan dengan ucapan selamat dari undangan yang hadir dan juga foto bersama.(A1113L).