Setelah Diresmikan Tugu Monumen Kasih Kristus di Serui Masuk Kategori 6 Patung Yesus Kristus Tertinggi di Indonesia
Pertama : Patung Yesus Kristus Buntu Burake di Toraja, Patung Yesus Kristus di Buntu Burake terletak sekitar 3 km dari Kota Makale, ibu kota Kabupaten Tana Toraja. Hal menarik dari patung ini adalah ketinggiannya yang mencapai 40 meter, lebih tinggi 2 meter dari patung Christ the Redeemer. Dengan ketinggian tersebut, patung yang diresmikan pada tahun 2015 ini menjadi salah satu patung Yesus tertinggi di dunia. Kedua : Patung Yesus di Pulau Lembeh di Sulawesi Utara tidak hanya ada Patung Yesus Memberkati saja, tapi juga ada patung Yesus yang terletak di Pulau Lembah Belitung. Patung dengan tinggi 35 meter ini dibangun menghadap langsung ke Selat Lembeh dan menjadi salah satu destinasi wisata favorit di sana. Patung ini sendiri menghabiskan dana 2,5 M. Ketiga : Tugu Monumen Kasih Kristus di Serui Kepulauan Yapen, dibangun dengan ketinggian 33 meter menjulang kokoh ke langit, diresmikan pada 5 Februari 2022 oleh Bupati Tonny Tesar, Sos. Patung ini berada di Puncak Aruisai Serui Laut Distrik Yapen Selatan. Keempat : Patung Yesus Kristus di Pulau Mansinam, Patung Yesus yang dibangun di Pulau Mansinam ini memiliki tinggi 30 meter dan menjadi ikon penyebaran Injil di tanah Papua. Pemerintah menghabiskan dana sekitar Rp7-8 miliar untuk membangun patung ini. Kelima : Patung Yesus Memberkati di Manado. Patung Yesus Memberkati yang dibangun di sebuah komplek perumahan elit di Manado ini menampilan unik seperti melayang. Meskipun ketinggian patungnya hanya 30 meter, patung ini memiliki penopang setinggi 20 meter dan dibangun pada kemiringan 20 derajat. Keenam : Patung Yesus di Merauke.Jika patung Yesus di Pulau Mansinam menjadi ikon penyebaran Injil, patung Yesus di Merauke ini menjadi monumen peringatan hari pertama masuknya gereja Katolik ke Kota Merauke. Patung yang diresmikan pada tahun 14 Agustus 2011 ini memiliki tinggi 12 meter. Tercatat sampai 2021 masih beredar 6 patung Yesus Kristus tertinggi di Indonesia, setelah diresmikan Tugu Monumen Kasih Kristus pada 5 Februari 2022 kemarin, tugu Patung Kasih Kristus yang berada di Kabupaten Kepulauan Yapen Provinsi Papua menempati urutan ke ketiga setelah Patung Yesus di Pulau Lembeh di Sulawesi Utara dan Patung Yesus Kristus Buntu Burake di Toraja dengan ketinggian 40 meter. Tonggak Perubahan Orang Papua, implementasi dari sejarah Pekabaran Injil (PI) masuk di Tanah Papua 167 Tahun lalu, ini menjadikan inspirasi pembangunan Tugu Munomen Kasih Kristus oleh Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar, S.Sos. Pembangunan Patung Kasih Kristus ini mulai tahun 2020 dan diresmikan di tahun 2022 dihadapan seluruh dedominasi Gereja yang ada di Serui dan para tamu undangan yang hampir mencapai 2500 orang. Pembangunan tugu ini menyerap anggaran hampir mencapai 6,5 Milyar. Tugu Monumen Kasih Kristus dengan ketinggian 33 meter di Kepulauan Yapen, kedepan akan menjadi Destinasi Wisata Religi Baru Di Tanah Papua. Ini adalah kebanggaan untuk masyarakat Kepulauan Yapen dan Masyarakat di Tanah Papua. (m_arafath)