Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Hadiri Kegiatan Forum Konsultasi Publik Pendataan Awal Regsosek Desa Pasir Jaya

Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Hadiri Kegiatan Forum Konsultasi Publik Pendataan Awal Regsosek Desa Pasir Jaya
Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Hadiri Kegiatan Forum Konsultasi Publik Pendataan Awal Regsosek Desa Pasir Jaya
  Kab. Tangerang – Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa menghadiri giat Forum Konsultasi Publik (FKP) Pendataan Awal Regsosek Desa Pasir Jaya Kec. Cikupa Kab. Tangerang di wilayah Darkum Polsek Cikupa yang bertempat di Aula Kantor Desa Pasir Jaya Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, Selasa ( 09/05/2023 ).   Hadir dalam Giat, H. Muhidin Sp,d (Kades Pasir Jaya), Aipda Budiansyah (Bhabinkamtimas Ps. Jaya), Serda Fahmi (Babinsa Ps. Jaya), Sadiah (Bid Kesra Pasir Jaya), Ahmad Juhri (Tim FKP BPS Kabupaten Tangerang), Peserta FKP sebanyak 15 orang.   Drngan Sasaran Pembahasan Rapat Forum Konsultasi Publik (FKP) Pendataan Awal Regsosek tentang pendataan ulang warga yang kurang mampu.   Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Budiansyah mengatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan tersebut guna meningkatkan sinergitas antara pihak kepolisian dengan Pemerintah Desa di setiap kegiatan yang digelar di Desa binaan sehingga terjalin komunikasi yang sangat baik.   Di tempat terpisah , Kapolsek Cikupa Polresta Tangerang AKP Imam Wahyu Pramono, S.IK mengatakan bahwa setiap kegiatan yang digelar oleh pemerintah desa binaannya maka bhabinkamtibmas harus menghadirinya dan berada di tengah tengah masyarakat sehingga terjalin sinergitas yang kompak.   Kegiatan Rapat tersebut merupakan kegiatan Silaturahmi dan kegiatan sinergitas antara bhabinkamtibmas dengan pemerintah Desa guna mendukung pelaksanaan pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) tahun 2023.   “Diharapkan para sosial kontrol dalam verifikasi data ulang bisa akurat dan teliti dalam menentukan kebijakan pemerintah.” Tutup nya   Humas polsek Cikupa