Desa Leuwinutug dan desa Tangkil Diperiksa Kejaksaan
Citeureup-Adanya kabar pemeriksaan dugaan-dugaan terkait anggaran dari Program Samisade dan Dana Desa di Desa Leuwinutug dan Desa Tangkil, Kecamatan Citeureup, masih dalam tahap klarifikasi pihak Kejaksaan Negeri Cibinong. Hal tersebut dikatakan Kasi Intel Marjuki, saat dihubungi melalui pesan WhatsAp oleh wartawan, Selasa (14/11/2023).
"Masih dalam tahap klarifikasi aja," kata Marjuki.
Terkait pemeriksaan kasus dugaan anggaran dari program Samisade atau lainnya, Marjuki belum bisa memberikan keterangannya secara mendetail dan gambalang.
"Saya belum tahu pastinya. Nanti kalau sudah jelas segera kabarin," tutupnya.
Sementara itu, Pihak Desa Leuwinutug dan Desa Tangkil saat di konfirmasi SuaraPublikTVNews melalui pesan WhatsAp sekertaris desa Leuwinutug (Sekdes) Nuryaman Nadian membenarkan adanya pemanggilan Kades dan beberapa para staf Desa yang di panggil Kejari, Rabu (15/11/2023).
"Ya betul kita dapat surat panggilan,untuk saat ini kita hanya wawancara. Yang dipanggil kejari kepala desa, bendahara, sama kaur perencanaan pak" ucapnya sekdes Leuwinutug kepada wartawan.
Dalam pemanggilan tersebut oleh pihak Kejari, Kepala Desa dan beberapa Staf Desa yaitu Bendahara dan Kaur Perencanaan, Sekertaris Desa Leuwinutug tidak menjelaskan dengan detail.
"Sekarang wawancara", singkatnya Nuryaman Nadian.
Di hari yang sama, Sekretaris Desa Tangkil Babay dari pesan WhatsAp saat di konfirmasi, ia pun membenarkan dan menjelaskan adanya pemanggilan kepala desa termasuk juga ia mengakui turut di panggil oleh Kejaksaan Negeri Cibinong (Kejari) terkait laporan 2021 dan 2022 serta adanya temuan administrasi.
"Benar kang,tapi sudah lama bang,sy juga di panggil,entah laporan darimana kami Tdk tau kang,cuma dipinta laporan 2022 dan 2021,semunya sudah di berikan bahkan dari pertama Irban satu pemeriksaan reguler sampai Irban 5 turun langsung kelapangan, Alhamdulillah Tdk ada yg tdk dilaksanakan semuanya beres,namun memang ada temuan terutama perapihan administrasi,sudah lama kang 1 bulan yg lalu", jelasnya Babay Sekdes Tangkil.
Adanya pemeriksaan tersebut, Babay pun menjelaskan laporan yang di minta dalam pemeriksaan oleh Kejari dari tahun 2021 dan 2022 terkait program pembangunan Dana Desa (DD), Samisade dan temuan perapihan administrasi.
"Samisade dan dana desa bang,,,"
"Penjelasannya investigasi langsung lapangan bang..."
"Sy prosesnya lama bang hampir 3 Minggu kurang lebih. dilapangan,Irban 5 yg investigasi langsung lapangan,demikian bang,mohon mf sy lagi di jalan kehujanan." pungkasnya.( Red )