Manasik Haji, TK Sekecamatan Natar Dalam Rangka Memperkenalkan Rukun Islam Ke-5
Bandar Lampung, Metronusantaranews - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad saw 1445 H. Dibarengi dengan kegiatan manasik haji Sekecamatan Natar yang diadakan di wisma Haji Bandar Lampung, pada Rabu (27/9/23) pagi hari.
Srimurni sebagai ketua dalam kegiatan manasik haji menyampaikan, kegiatan ini di ikuti 41 lembaga pendidikan, dengan peserta kurang lebih 650 siswa sekecamatan natar yang dilakukan 1 kali dalam satu tahun.
Menurut Srimurni Tujuan diadakannya manasik haji ini adalah untuk memberikan pemahaman ilmu dasar manasik haji kepada siswa, juga diharapkan dapat memberimbas kepada orang tua siswa, sehingga yang sudah mampu untuk melaksanakan ibadah haji memiliki ketertarikan untuk melaksanakan rukun islam ke-5 tersebut.
"Dalam Islam, haji adalah ziarah ke kota suci Mekkah di Arab Saudi, yang harus dilakukan oleh setiap Muslim dewasa setidaknya sekali seumur hidup. Haji adalah praktik dan institusi fundamental Muslim kelima yang dikenal sebagai Lima Rukun Islam," tutupnya. Ind