Projo Sultra Siap Menyambut Kedatangan Jokowi Di Wakatobi

Projo Sultra Siap Menyambut Kedatangan Jokowi Di Wakatobi
Projo Sultra Siap Menyambut Kedatangan Jokowi Di Wakatobi
Metronusantaranews.com - Kendari - Dewan Pimpinan Daerah Pro Jokowi (Projo) Sulawesi Tenggara siap menyambut kedatangan presiden joko widodo di bumi anoa, Selasa, 7/6/2022 Kehadiran presiden Jokowi di bumi anoa sulawesi tenggara tepatnya di kabupaten wakatobi dalam rangka menghadiri kegiatan gugus tugas reforma agraria (GTRA) summit 2022 Selain menghadiri kegiatan gugus tugas reforma agraria, preesiden jokowi juga diagendakan bakal meresmikan jembatan penyeberangan kapal Feri dari Wanci Kaledupa – Tomia dan Binongko dan beberapa agenda lainnya termasuk dengan pertemuan dengan pengurus DPD Projo Sultra Orang nomor satu di indonesia ini dijadwalkan bakal berada di wakatobi selama 1 hari yakni pada hari kamis 9/6/2022 besok Ketua DPD Projo Sultra, Irvan Umar mengatakan kepada awak media bahwa pengurus DPD dan DPC Projo di sulawesi tenggara siap menyambut kedatangan presiden joko widodo di wakatobi "Sebagai relawan projo di sultra, Kami siap menyambut kedatangan presiden jokowi di wakatobi yang tak lain selaku ketua dewan pembina Projo" ujarnya Terkait persiapan menyambut ketua dewan pembina projo, Irvan begitu panggilan akrabnya mengatakan bahwa kesiapan projo sultra dalam menyambut presiden jokowi di wakatobi untuk saat ini pihaknya sangat siap. Tidak sampai disitu, mantan ketua DPC Projo Konawe juga ini menyampaikan jika kehadiran presiden jokowi di wakatobi bakal di dampingi 7 menteri diantaranya adalah Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan A Djalil, Menteri Bidang Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia. Lebih lanjut, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sitti Nurbaya Bakar, Menteri ESDM Arifin Tasrif, dan Menteri Pariwisata dan Ekraf Sandiaga Uno. Sambungnya "Saat ini kami sudah berkoordinasi dengan pihak protokoler istana terkait agenda pertemuan DPD Projo Sultra dengan ketua pembina ormas Projo dalam hal ini presiden jokowi" tegasnya Terakhir, ia juga menyampaikan jika pertemuan dengan orang nomor satu di indonesia ini, DPD projo sultra Bakal menyampaikan beberapa isu strategis diantaranya adalah terkait investasi, pertambangan, pertanian, program kesejahteraan masyarakat di tengah pandemik covid 19 serta proyek strategis nasional pembangunan bendungan pelosika. Laporan : Helni Setyawan