Wakil Bupati Mempawah menerima mahasiswa program merdeka belajar kampus merdeka (MBKM)

Wakil Bupati Mempawah menerima mahasiswa program merdeka belajar kampus merdeka (MBKM)

Bertempat di Balairung Setia Kantor Bupati Mempawah Muhammad, Wakil Bupati Mempawah menerima mahasiswa merdeka belajar kampus merdeka ( MBKM )  bina desa Fakultas ilmu sosial dan politik universitas Tanjungpura Pontianak, Rabu Siang (04/10/2023).

Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi menyampaikan terimakasih telah memilih dan mempercayai Kabupaten Mempawah sebagai tempat pelaksanaan kegiatan Merdeka belajar kampus merdeka ( MBKM) , yang di lakukan di 8 desa  dan 1 kelurahan yang ada di 3 kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah.

Muhammad Pagi menyampaikan bahwa kegiatan merdeka belajar kampus merdeka bukan hanya kegiatan penunjang akademik semata tetapi adalah suatu awal dari proses perubahan terhadap perbaikan kondisi kemasyarakatan, selain itu menjadi jalan bagi pelaksanaan pendidikan dalam mengimplementasikan program rencana strategis yang melalui penelitian dan kajian keilmuan.

" kegiatan seperti ini harus benar - benar dipersiapkan oleh pihak kampus agar dapat menjadi barometer terhadap sinergisitas keilmuan dengan lingkungan masyarakat " ujarnya

Muhammad Pagi juga berpesan agar kegiatan MBKM agar selalu menjaga nama baik almamater, selain itu menjadikan kegiatan ini sebagai upaya transformasi sosial yang di lakukan oleh pihak kampus sebagai tanggung jawabnya terhadap kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Muhammad Pagi juga meminta agar seluruh program KKM MBKM yang dilaksanakan dapat diimplementasikan di lapangan tanpa meninggalkan rasa saling asah, asih dan asuh antara mahasiswa dan masyarakat, selain itu tetap mengikuti dan menghormati adat dan budaya tempat pelaksanaan MBKM nanti.

" semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan manfaat baik bagi mahasiswa maupun masyarakat tempat di laksanakan MBKM " tutupnya

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Tanjungpura Pontianak Dr. Herlan, S.Sos, M.SI. mengatakan bahwa pelaksanaan MBKM pada tahun 2023 ini adalah tahun ke 2, dengan jumlah mahasiswa sebanyak 824 orang yang salah satu program nya ialah bina desa.

Herlan melanjutkan untuk di Kabupaten Mempawah fokus dengan program bina desa minta untuk melaksanakan tugas membangun desa , serta berharap para mahasiswa diberikan kesempatan oleh desa agar adapat berkolabari menjalan kan berbagai program yang dapat di laksanakan secara bersama.

" Berupaya membangun dan memberdayakan masyarakat desa yang sesuai dengan kondisi Desa " pesannya


Herlan juga mengatakan Selain dapat mengkomunikasikan berbagai program desa dengan para mahasiswa dengan kemampuan yang dimiliki serta dapat memberikan wawasan mengenai dunia diluar kampus dan di masyarakat dengan konsep merdeka belajar.

Herlan juga meminta bantuan dan dukungan dari para perangkat desa untuk dapat memberikan pembelajaran kepada mahasiswa selama mengikuti program MKKB bagar  dapat bermanfaat dan digunakan  di masa yang akan datang oleh  mahasiswa kami.

" semoga dengan MBKM ini dapat meningkatkan kemampuan dan pengetahuan para mahasiswa" tutupnya 


Hadir dalam kesempatan tersebut Asisten Ekonomi dan Pembangunan Rochmat Effendy, Staf ahli Raja Fajarsyah dan tamu undangan lainnya.