Pastikan Kesiapan Pengamanan, Kapolres Kolaka Timur Tinjau Pospam Arus Mudik Lebaran 2023

Pastikan Kesiapan Pengamanan, Kapolres Kolaka Timur Tinjau Pospam Arus Mudik Lebaran 2023
Pastikan Kesiapan Pengamanan, Kapolres Kolaka Timur Tinjau Pospam Arus Mudik Lebaran 2023
Metronusantaranews.com, Kolaka Timur - Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan lebaran 2023, Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi DJ, S.IK., M.Si tinjau langsung Pos pengamanan arus mudik Idul Fitri 1444 H yang terletak di Simpang SPBU Rate-Rate Dan Puncak Alamo Desa Wesalo Kecamatan Lalolae, Rabu (19/4/23) Dalam peninjauan Pos Pengamanan arus mudik Idul Fitri 1444 H tersebut, Kapolres Kolaka Timur didampingi Waka Polres, Kompol Ambo Tuwo serta Kasi Propam, Ipda Sudirman, SH serta beberapa PJU Polres Kolaka Timur Selain melaksanakan tinjauan terkait kesiapan Pos pengamanan (Pospam) Arus Mudik Idul Fitri 1444 H, Kapolres Kolaka Timur juga menyerahkan bingkisan berupa paket lebaran kepada Personil pengaman Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi DJ, S.IK., M.Si mengatakan bahwa Kesiapan kedua Pos pengamanan yang terletak di Simpang Tiga SPBU Rate-Rate dan Puncak Alamo Desa Wesalo Lalolae dalam mengamankan mudik pada idul fitri 1444 H, sudah cukup baik dan siap. “yang perlu diperhatikan dalam pengamanan arus mudik Idul Fitri kali ini ada dua hal, yang pertama kejahatan jalanan dan situasi keamanan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kanseltibcarlantas) yang dilakukan oleh masyarakat yang melaksanakan Mudik ditempat tujuan” Ujarnya Lanjut, Untuk personil yang dilibatkan dalam operasi ketupat tahun 2023 ini sebanyak 50 orang personil yang terdiri dari 2 Pospam, Satgas 1 Preventif, Satgas 2 Prehentif, Satgas 3 Kanseltibcarlantas, Satgas 4 Gakum, Satgas 5 Humas, Satgas 6 Badops, Satgas 7 Deteksi, Binmas dan Dokkes “Disamping dari 50 personil kita, juga ada perbantuan dari TNI, BPBD, Basarnas, Dinkes, Dishub, Satpol PP dan salah satu elemen masyarakat dari Senkom yang ditempatkan di dua Pos Pengamanan Arus mudik” Kata Pria yang bisa disapa Yudhi ini Selain itu, pasca lebaran nantinya pihaknya juga akan melaksanakan pengamanan di daerah obyek wisata di Kolaka Timur yakni di Permandian Kolam Renang Baros dan Bendungan Ladongi Laporan : Helni Setyawan