TARIK MENARIK PILIHAN CAMAT CANDIPURO JABATAN KOSONG SUDAH 8 HARI
Metronusantaranews.com
LAMPUNG SELATAN--Tarik menarik pilihan, itulah isu yang santer berkembang di kalangan pegawai kecamatan dan pemda Lampung Selatan. Selasa,(08/02/2022)
Hal itu terungkap adanya kekosongan jabatan camat di Kecamatan Candipuro Kabupaten Lampung Selatan, jabatan camat yang lama sudah habis masa jabatannya, terhitung pada 01/02/2022, yang lalu (pensiun–red)
"Kantor Kecamatan Candipuro Kabupaten Lampung Selatan, yang belum ada Camatnya".
Diduga adanya tarik menarik pilihan antara para pemegang kekuasaan untuk menetapkan kandidat yang akan menggantikan posisi jabatan camat sebelumnya, yang telah memasuki purna bakti terhitung 1 Februari 2022 yang lalu.
Dari keterangan yang dihimpun awak media di lapangan, satu minggu sebelum habis masa jabatan camat kecamatan Candipuro, posisinya akan diisi oleh seorang kepala desa yang sudah cuti 12 tahun dari ASN.
Cutinya yang bersangkutan dari ASN itu karena yang bersangkutan menjadi kepala desa, dan isu yang santer berkembang dibawah, sang kades tersebut akan ditunjuk untuk menjadi Plt.Camat Candipuro.
Akan tetapi tiba waktunya sang camat pensiun, isu pergantian tersebut tidak terjadi, sehingga pada hari Kamis, (03/02/2022) wartawan mengetahui camat yang sudah pensiun melaksanakan rapat koordinasi dan sosialisasi.
Rapat dilaksanakan sang camat yang sudah pensiun tersebut, berpakaian lengkap dengan atribut dan pakaian layaknya masih sebagai camat yang masih aktif, dalam rangka persiapan musrenbangdes,15/02/2022 mendatang.
Mantan Camat Candipuro Wasidi,SE yang sudah purna bakti, Kamis, (03/02/2022)
Setelah rapat usai wartawan kami sempat mewawancarai yang bersangkutan, (camat yang telah pensiun–red) menanyakan statusnya, yang bersangkutan mengakui kalau dirinya memang sudah pensiun tiga hari yang lalu.
Tapi dirinya berkata, kalau dia Wasidi mendapat surat mandat dari Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, untuk meneruskan jabatannya sampai tanggal 15 Februari 2022 mendatang.
Hari itu kami langsung konfirmasi ke Thamrin Sekretaris Daerah Lampung Selatan, untuk menanyakan tentang surat mandat tersebut, benar atau tidak.
Konfirmasi yang dilakukan dengan cara mengirim pesan melalui WhatsApp ke nomornya 0811727xxx, pukul 13:05 wib, namun sampai berita diedisi (03/02/2022) dengan judul ” Banyak Pejabat Aktif di Roling Pejabat Pensiun Tidak Diganti “ diterbitkan, tidak ada jawaban dari sekda.
Karena diduga terjadi tarik menarik pilihan, itulah sehingga dalam satu minggu ini santer berkembang info terbaru, bahwa untuk jadi Plt.Camat Candipuro, ada dua kandidat yang akan dipersiapkan.
Dua kandidat tersebut yang pertama berasal dari Kepala UPT salah satu Puskesmas, dan kandidat yang kedua ASN, PPL KB dari pusat yang bertugas di Lampung Selatan, namun sampai hari ini masih belum ada kepastian, inipun infonya masih tarik menarik pilihan.
Hari ini Selasa, (08/02/2022) kami melakukan konfirmasi lanjutan ke Thamrin selaku Sekda Kabupaten Lampung Selatan, via WhatsApp pukul : 08:05 pagi tadi, terkait kebenaran surat mandat yang diberikan pada mantan camat yang sudah pensiun tersebut.
Mengingat sudah memasuki hari ke 8 kosongnya jabatan camat, di Kecamatan Candipuro namun belum ada penggantinya, namun sampai berita ini diterbitkan, sekda tetap bungkam.
Awak media berupaya melakukan konfirmasi pada yang bersangkutan (Wasidi–red) dengan mengirimkan pesan WhatsApp ke nomor 082269838xxx pukul 14:06 wib, untuk meminta poto copy SURAT MANDAT dari Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto.
Bahwa pada Kamis, (03/02/2023) dirinya pernah dikatakan jabatannya diperpanjang sampai tanggal 15/02/2022 mendatang, namun sampai berita ini diterbitkan, tidak ada jawaban. (Jaja/Rohman)