Ketua PKK Kabupaten Bogor Lakukan Rechecking Di Desa Cilebut Barat

Ketua PKK Kabupaten Bogor Lakukan Rechecking Di Desa Cilebut Barat

Ketua PKK Kabupaten Bogor Lakukan Rechecking Di Desa Cilebut Barat

 
SUKARAJA-Ketua TP PKK Kabupaten Bogor, Halimatussadiyah Iwan bersama jajarannya melakukan rechecking 10 program pokok PKK di Desa Cilebut Barat, Kecamatan Sukaraja, Selasa (26/9). Desa Cilebut Barat adalah desa ketujuh dari delapan desa yang menjadi lokasi rechecking untuk menentukan pemenang lomba 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Bogor tahun 2023.

Ketua TP PKK dan jajaran pengurus PKK Kabupaten Bogor diterima oleh Camat Sukaraja, Danramil Sukaraja, Kapolsek Sukaraja, Kepala Desa Cilebut Barat, Ketua PKK Kecamatan Sukaraja, Ketua PKK Desa Cilebut Barat beserta jajaran kepala desa se-Kecamatan Sukaraja.

Ketua TP PKK Kabupaten Bogor, Halimatussadiyah Iwan menyampaikan selamat dan memberikan apresiasi kepada delapan desa yang terpilih untuk dilakukan rechecking, monitoring, dan evaluasi 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Bogor, salah satunya adalah Desa Cilebut Barat Kecamatan Sukaraja.

“Semoga Desa Cilebut Barat dapat menjadi yang terbaik masuk ke dalam tiga besar. Mudah-mudahan jika Desa Cilebut Barat ini masuk menjadi yang terbaik bisa mewakili Kabupaten Bogor di tingkat Provinsi Jawa Barat,” kata Halimatussadiyah.

Ia menjelaskan, tahun ini begitu besar kesempatan yang dapat diraih untuk memperebutkan banyak kategori penghargaan pada lomba 10 program pokok PKK. Penilaian pada tahun ini berbeda dengan tahun kemarin, tahun kemarin kami menilai secara keseluruhan 10 program pokok dengan satu hamparan. Tahun ini kami menilai berdasarkan lima kategori lomba.

“Selain mengacu kepada PKK Provinsi Jawa Barat, perbedaan ini juga karena merupakan bentuk apresiasi dan terima kasih saya kepada Tim Penggerak PKK Kecamatan serta Tim Penggerak PKK Desa yang sudah memajukan pengelolaan gerakan PKK yang ada di wilayah masing-masing,” jelas Halimatussadiyah.

Camat Sukaraja, Ria Marlisa mengungkapkan terima kasih kepada Ketua Tim Gerak PKK Kabupaten Bogor beserta jajaran pengurus lainnya karena Desa Cilebut Barat Kecamatan Sukaraja diberikan kesempatan untuk di rechecking 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Bogor.

“Apabila dalam pelaksanaan hari ini masih banyak kekurangan, semoga dengan kehadiran Tim PKK Kabupaten Bogor di tengah-tengah kami bisa menjadi motivasi untuk berusaha lebih baik lagi ke depan. Kami pun akan selalu bersinergi dengan tim PKK di masing-masing desa,” ungkap Ria.

Ria juga berharap kegiatan ini menjadi motivasi dalam mengembangkan inovasi di tahun-tahun berikutnya. Semoga desa-desa di Kecamatan Sukaraja bisa lebih baik lagi dan bisa masuk lagi pada rechecking 10 program pokok PKK tahun 2024.( Bule )