Kondisi Keluarga Ajudan Kapolda Kaltara yang Tewas Tertembak

Berita di Informasikan Dari Pantauan Jurnalis Metro Nusantara News di Kendal.

Kondisi Keluarga Ajudan Kapolda Kaltara yang Tewas Tertembak
Kolase Foto Brigpol Setyo Herlambang, Ajudan Kapolda Kaltara yang tewas

Kendal ' MetroNusantaraNews.Com - Seluruh Keluarga Besar Brigpol Setyo Herlambang, ajudan Kapolda Kalimantan Utara yang tewas diduga tertembak senjatanya sendiri masih menunggu kedatangan jenazah korban. Keluarga menyebut korban punya rencana pulang dalam waktu dekat karena istrinya akan melahirkan anak kedua.

Pantauan Jurnalis Metro Nusantara di rumah duka Desa Sumberagung, Kecamatan Weleri, Kendal, pelayat masih tampak berdatangan. Ayah korban, Sutarto mengatakan, pihak keluarga masih menunggu kedatangan jenazah.

"Kami masih menunggu jenazahnya. Kalau perkiraan akan tiba pukul 12 siang dari Surabaya akan dibawa ke Semarang ke Rumah Sakit Bhayangkara. Jadi dibawa ke Bhayangkara dulu," kata ayah korban, Sutarto kepada Jurnalis Metro Nusantara, Sabtu(23/9/2023).

Pihak keluarga rencananya akan memakamkan korban di pemakaman umum desa setempat sekitar pukul 16.00 WIB. Pemakaman akan dilakukan secara militer.

"Anak kami akan dimakamkan di pemakaman desa setempat sekitar jam 4 sore. Dari Polres Kendal sudah ada yang ke rumah memberitahu kalau pemakaman dilakukan secara militer," jelasnya.

Ibu korban, Sri Sayekti, mengaku ikhlas meski sedih kehilangan putra keduanya. Sebelumnya, korban sempat cerita ingin pulang ke Semarang bulan Oktober karena istrinya akan melahirkan.

"Saya tidak punya firasat apapun soal peristiwa ini. Kalau komunikasi terakhir ya lima hari lalu sekitar hari Senin. Lambang bilang mau pulang ke Semarang bulan Oktober karena istrinya mau melahirkan anak keduanya," jelasnya.

Ibu korban juga menceritakan selama ini hubungan korban dengan istrinya dan keluarga lainnya juga baik-baik saja, tidak ada masalah apapun.

"Tidak ada masalah apapun dalam keluarga baik kepada keluarga anaknya maupun dengan keluarga lainnya. Semua baik-baik saja," tambahnya.

Dari pantauan Jurnalis Metro Nusantara, sejumlah karangan bunga berjejer di depan rumah duka baik dari rekan-rekan se-angkatannya, Kapolda Kaltara maupun dari Wakapolda Kaltara.

Pihak keluarga sudah mempersiapkan keperluan penyambutan dan pemakaman jenazah di pemakaman umum desa setempat. Brigpol Setyo Herlambang meninggalkan seorang istri, satu orang anak berusia tiga tahun dan satu anak masih dalam kandungan.

Selain sebagai ajudan Kapolda Kaltara, Brigpol Setyo juga merupakan anggota banit 3 subden 1 Den Gegana Satbrimob Polda Kaltara.