METRONUSANTARANEWS • Serui | Pemerintah Daerah Kepulauan Yapen menggelar lomba tari wayase dalam rangka memeriahkan HUT Sumpah Pemuda yang ke-94 di Halaman Lapangan Kantor Bupati, Selasa (25/10/2022)
Diketahui lomba tari wayase ini dipromotori dan digelar oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga serta diikuti oleh banyak kalangan seperti siswa, mahasiswa, masyarakat, lembaga organisasi, maupun aparatur negara lainnya. Hadir juga Anggota DPRD Kepulauan Yapen, Polri/TNI, Kepala OPD menyaksikan.
Dalam sambutan Penjabat Bupati yang diwakili oleh Asisten III Setda Ir. Wahyudi Irianto, MM tersebut, disampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada dinas pariwisata pemuda dan olahraga atas inisiatifnya menggelar lomba ini serta berharap lomba yang digelar ini dapat menjadi media yang semakin mempererat keakraban dan tali persahabatan antara sesama peserta maupun sanggar seni yang ada di kabupaten kepulauan yapen.
Lebih lanjut disampaikan oleh Asisten III Setda Ir. Wahyudi Irianto, MM pesan demi untuk kelancaran dan suksesnya kegiatan lomba ini, yaitu :
1. Para peserta diharapkan dapat memberikan performa yang terbaik dan mentaati aturan sesuai ketentuan lomba yang berlaku serta menunjukkan sportivitas dalam menerima keputusan juri
2. Para pihak panitia dan juri harus netral dan tidak boleh ada yang diberikan perlakuan khusus serta dapat memberikan penilaian yang adil dan relevan.
3. Para pendukung masing-masing dapat menjaga ketertiban dan keamanan dalam berlangsungnya kegiatan.
Reporter Indra S.F.B