Polres Way Kanan Monitoring dan Pam Giat Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024
Polres Way Kanan melakukan monitoring dan pengamanan terhadap kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024 di gudang Logistik KPU Way Kanan. Jum'at (05/01/2024).
Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo melalui Kabagops Kompol Suharjono, menjelaskan bahwa proses penyortiran dan pelipatan surat suara dimulai pada pukul 08.00 pagi dan berlangsung hingga pukul 16.00 sore.
“Sebanyak 150 orang tenaga lipat yang telah dibagi menjadi 15 kelompok dari masyarakat sekitar Blambangan Umpu yang telah mendapatkan arahan dari Ketua KPU Way Kanan Refki Dharmawan yang telah turut serta dalam kegiatan ini,"Ujarnya.
Selama 7 hari kedepan mulai tanggal 5 s.d 11Januari 2024 para tenaga lipat ini akan melakukan pelipatan Surat Suara dimulai dari DPR RI sebanyak masing - masing 353.910 Lembar dan dilanjutkan Surat Suara DPRD Provinsi, lalu dilanjutkan Surat Suara DPRD Kabupaten.
Sementara Surat Suara Pemilihan Presiden dan Surat Suara DPD dari PT Gramedia Jakarta sudah berada di Kantor KPU Way Kanan dan rencana pembongkaran Surat Suara Presiden dan Surat Suara DPD akan dibongkar pada sore hari setelah selesai pelipatan Surat Suara DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kab/Kota oleh petugas lipat.
Dalam hal ini personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata Krakatau 2023 - 2024 Polres Way Kanan akan terus melakukan pengamanan dan monitoring di kantor penyelenggara Pemilu ini,” Ujar Kabagops.
Lanjutnya bahwa pengamanan dan monitoring dilakukan demi menjaga agar kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara berjalan dengan aman dan lancar.
Pihaknya berharap semoga kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik dalam persiapan pelaksanaan Pemilu 2024 yang aman dan demokratis,” Tutupnya.
( Reporter : Bung puting)